
Internasional Plaza
Palembang City, South Sumatra
Description
International Plaza adalah mall pertama yang ada di kota Palembang, terletak di pusat kota Palembang dan bisa ditempuh dengan angkutan umum dari segala arah di kota Palembang. Mall ini berdiri pada tahun 1996. Walaupun sudah tergolong tua, mall ini masih tetap berdiri dan ramai pengunjung. Mall ini juga menjadi pusat penjualan handphone terbesar di Sumatera Bagian Selatan.
Mall ini terdiri dari 5 lantai. Di mall ini terdapat lift untuk memudahkan pengunjung atau pegawai yang naik turun tingkat. Namun, lift di mall ini telah ditutup sejak tahun 2002. Walaupun begitu, mall ini tetap ramai pengunjung. Di mall ini terdapat tenat-tenant nasional seperti Matahari Department Store, yang juga merupakan cabang pertama di kota Palembang. Selain itu juga terdapat Puma Store, Super Indo Supermarket, Sports stasion, Keiko, Microsoft lumia Center, Sony Xperia Center, Timezone, Optik Melawai, dll. Untuk food & beverage terdapat restoran cepat saji terkenal seperti KFC, dan Texas Chicken.

OPI Mall
Jakabaring Sport City (JSC), Jl. Gubernur H. A Bastari, Sungai Kedukan, Rambutan, Banyuasin Regency, South Sumatra 30257
Description
OPI Mall adalah sebuah Pusat Perbelanjaan Modern yang terintegrasi dalam kawasan OPI Business Center (OBC) seluas 25 hektar; terdiri dari Mall, Hotel, Apartment, Shop House, Town House, Water Fun, Futsal dan Convention Center. Beralamat di Jalan Gubernur HA Bastari, Banyu Asin - Palembang, Sumatera Selatan 30257. Terletak di muka utama lingkungan perumahan OPI Regency dengan total lahan mencapai 200 hektar (visit: www.opiregency.com).
Tujuan masyarakat untuk berbelanja dan rekreasi yang berada di area Hulu kota Palembang, menjangkau target market di wilayah Seberang Ulu, khususnya wilayah kecamatan Kertapati, Plaju, Seberang Ulu I, dan Seberang Ulu II yang mencapai 486.700 jiwa (data BPS 2012). Area parkir mobil tersedia pada setiap lantai dengan total lot parkir mencapai seribu unit.
Sebuah pusat perbelanjaan dan area permainan yang nyaman untuk keluarga dimana icon mall, yaitu OPI Ice Skating Arena sebagai lokasi permainan Ice Skating pertama dan satu-satunya di Sumatera Selatan.

Palembang Icon Mall
Jl. POM IX, Lorok Pakjo, Kec. Ilir Bar. I
Description
Mal perbelanjaan kontemporer yang memiliki supermarket, toko barang bermerek lokal & global, bioskop & gym.

Palembang Indah Mall
Jl. Letkol Iskandar No.18, 24 Ilir, Kec. Bukit Kecil, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30134
Description
Palembang Indah Mall atau sering disebut PIM adalah salah satu mal atau pusat perbelanjaan modern di Kota Palembang. Mal ini mulai dibuka praresmi pada tahun 2005 dan kemudian dibuka secara resmi pada tahun 2006. Mal ini beralamat di Jl. Kol. Achmad Badaruddin, Kelurahan Dua-puluh-empat Ilir, Kecamatan Bukitkecil, Kota Palembang.
Palembang Indah Mall didesain dengan konsep e-lifestyle mall dengan arsitektur dibangun untuk tempat nongkrong yang tenang dan nyaman, bisa dilihat dari tersedianya tempat duduk di sekitar lorong-lorong dan tersedianya toko-toko ternama. Mal ini juga dikenal sering dijadikan lokasi kegiatan acara panggung atau pameran di hampir tiap akhir pekan, termasuk acara kuliner. Hal ini menjadikan mal ini digunakan untuk tempat berkumpul anak muda, profesional muda, juga keluarga.

Palembang Square
Jl. Angkatan 45, Lorok Pakjo, Kec. Ilir Bar. I, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30137
Description
Palembang Square atau PS adalah pusat perbelanjaan yang terletak di Palembang dan beralamat di Jalan Angkatan 45 yang dibangun tahun 2004 dan dikenal juga dengan nama Palembang Village setelah di akuisi oleh Lippo Group pada tahun 2011. Puspa Jaya bertugas sebagai arsitek dalam proyek ini, dan PT PP lah yang bertugas sebagai kontraktor utama, kontraktor struktur dan kontraktor M&E. Pusat perbelanjaan ini dibangun di atas tanah seluas 6 ha dan terintegrasi dengan Hotel dan Rumah Sakit.
Palembang Village terdiri dari:
- 4 Lantai Pusat Perbelanjaan dan Hiburan
- PSx merupakan extension dari PS
- Siloam Hospital
- Hotel Aryaduta

Palembang Trade Center
Jl. R. Sukamto No.8A, 8 Ilir, Kec. Ilir Tim. II, Kota Palembang, Sumatera Selatan 30164
Description
Merupakan Mall yang berada di Palembang. Salah satu tempat perdagangan yang sering dikunjungi orang Palembang